Berau Coal Gelar Pemeriksaan Kesehatan Masyarakat Site GMO Secara Gratis

Penulis:

Share

SAMBALIUNG – PT Berau Coal bersama tenaga kesehatan Puskesmas Sambaliung menggelar Pemeriksaan Kesehatan Masyarakat Site GMO di Gedung Serba Guna Kampung Gurimbang, Kamis (28/12/2023).

Manager Community Development PT Berau Coal, Muhammad Sulaiman mengatakan kegiatan ini untuk mewujudkan program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) di bidang kesehatan.

\”Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat, sehingga masyarakat dapat mendapatkan pengobatan secara gratis,\” ucapnya. Terlebih kegiatan ini dihadiri ratusan masyarakat dari kampung terdekat, seperti Kampung Gurimbang, Kampung Tanjung Perangkat, dan Kampung Sukan Tengah.

\”Karena waktu yang terbatas, jika ada masyarakat yang tidak sempat untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, insya Allah besok akan diadakan kembali di Kampung Sei Bebanir Bangun,\” jelasnya.

Sulaiman menyebut jika nanti dari hasil pemeriksaan kesehatan ada masyarakat yang membutuhkan penanganan segera, bisa dibantu dari pihak PT Berau Coal dan Puskesmas Sambaliung.

\”Kami berterima kasih kepada bapak dan ibu semua telah meluangkan waktu untuk melaksanakan pemeriksaan kesehatan ini. Semoga telah mendapatkan pengobatan segera sembuh dan dapat melakukan aktivitas seperti biasanya,\” terangnya.

Sementara itu, Kepala Kampung Gurimbang, Juliansyah memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada PT Berau Coal dan Puskesmas Sambaliung, atas terselenggaranya kegiatan pemeriksaan kesehatan yang sangat bermanfaat bagi masyarakat kampung.

\”PT Berau Coal tanpa henti di setiap tahun mengadakan pemeriksaan kesehatan gratis di Kampung Gurimbang. Sehingga masyarakat dapat merasakan manfaat dari program ini,\” tuturnya.

Dirinya menyampaikan kesehatan adalah rezeki yang terpenting dan sangat diinginkan bagi setiap manusia. Untuk itu, dirinya mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan, agar tidak mudah sakit dan dapat melakukan aktivitas dengan lancar.

\”Seperti pepatah yang berbunyi di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,\” tegasnya.

Ditemui usai melakukan pemeriksaan kesehatan, Kartini (68), masyarakat Kampung Gurimbang menyampaikan rasa terima kasih kepada pihak PT Berau Coal dan perangkat terkait, karena telah melakukan kegiatan Pemeriksaan Kesehatan yang sangat bermanfaat.

\”Beberapa hari saya sering pusing dan sering susah untuk berjalan. Untuk itu, saya melakukan pemeriksaan pada kegiatan yang dilakukan PT Berau Coal. Setelah saya periksa, saya jadi tahu apa yang saya alami dan telah dikasih obat,\” katanya.

Kartini berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut dan dilaksanakan secara rutin. Agar masyarakat kampung dapat terbantu dengan adanya pemeriksaan kesehatan secara gratis.(adv/ril/red)

TAG:

Share

Berita Terkait

TRENDING

Berita Populer

PT. Media Kaltimtara Times. Media siber yang berbasis di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Kekinian, informatif, dan inspiratif.

Copyright © 2024. Kata Times