Calon Jamaah Haji Tertua Berau Berusia 83 Tahun

Penulis:

Share

Sebanyak 161 calon jamaah haji Berau mengikuti kegiatan manasik.

TANJUNG REDEB – Manasik haji di Kabupaten Berau dimulai Sabtu hingga Minggu (21/4/2024). Diikuti total 161 jamaah haji dan dilaksanakan di Balai Mufakat.

“Untuk tahun 2024 ini ada kenaikan jumlah jamaah yakni 161 jamaah. Sedangkan di tahun sebelumnya hanya 150 jamaah. Sedangkan untuk usia tertua jamaah adalah 83 tahun dan termuda di usia 28 tahun,” jelas Kepala Kemenag Berau, Aji Mulyadi.

Di antara total jamaah haji itu, 4 di antaranya merupakan lansia. Dimana sejak tahun ini ada kuota khusus bagi jamaah haji lansia usia 65 tahun ke atas.

Tak hanya itu, kuota pendamping juga ada tahun ini, setelah 2 tahun sebelumnya kuota pendamping tersebut dihilangkan.

“Sebenarnya untuk lansia jatahnya dari pusat ada 7 orang, tapi 3 orang terkendala teknis, belum bisa melakukan pelunasan pembayaran. Sehingga hanya 4 orang yang berangkat,” jelasnya.

“Dan sesuai peraturan, kuota 3 orang itu tidak bisa digantikan melainkan dikembalikan ke pusat untuk diberikan ke daerah lain,” tambahnya.

Dijelaskan Aji, untuk jamaah haji yang berangkat tahun ini adalah mereka yang sudah masuk waiting list selama 11-12 tahun. Sedangkan untuk tahun depan, sesuai aturan yakni masa tunggunya bertambah menjadi 32 tahun.

Sedangkan untuk pembagian kloter, Kabupaten Berau masuk gelombang 2 kloter 15 yang bergabung dengan Kukar, Kubar, dan Mahakam ulu. Total jamaah haji keseluruhan adalah 319 jamaah ditambah 5 petugas kloter (dokter, ketua kloter, pembimbing ibadah dan 2 petugas kesehatan).

“Para jamaah akan masuk asrama pada 3 Juni 2024 jam 7 pagi di embarkasi Balikpapan. Dan pada 4 Juni 2024 pukul 00.24 menit, mereka akan terbang menuju Jeddah. Sedangkan untuk kepulangannya, dijadwalkan pada 15 Juli 2024 pukul 9.55 di Balikpapan,” tutupnya.(lya/jun)

TAG:

Share

TRENDING

Berita Populer

Berita Lainnya

PT. Media Kaltimtara Times. Media siber yang berbasis di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Kekinian, informatif, dan inspiratif.

Copyright © 2024. Kata Times