Siap Maju Pilkada, Atilagarnadi Digadang-gadang Dampingi Sri Juniarsih

Penulis:

Share

TANJUNG REDEB – Gelaran pilkada masih menyisakan waktu tujuh hingga delapan bulan. Namun, sudah beredar foto bakal calon Bupati Berau Sri Juniarsih dan bersama Ketua DPC PDI Berau Atilagarnadi.

Dalam foto tersebut terpampang jelas posisi Sri Juniarsih sebagai bacalon Bupati dan Atilagarnadi sebagai Bacalon Wabup Berau pada perhelatan Pilkada November 2024 mendatang.

Saat dikonfirmasi KATA Times, lelaki akrab disapa Gatot ini mengatakan, tidak menutup kemungkinan untuk berkonsolidasi dengan pihak manapun. Termasuk dengan partai PKS Berau. Di mana saat ini kader terbaiknya adalah Sri Juniarsih yang masih menjabat sebagai bupati Berau.

“Postingan yang beredar itu memang benar dari relawan Atila. Tapi sampai saat ini, sebenarnya belum ada yang memposisikan diri. Politik ini masih bersifat dinamis. Ada yang sifatnya incumbent dan ada juga yang melakukan penjajakan,” terangnya saat dihubungi Senin (18/3/2024) sore.

Gatot pun tak menepis adanya baliho di ruas jalan Tanjung Redeb, yang menyebutkan jika dirinya siap maju sebagai Calon Bupati Berau 2024. Dirinya tak mempermasalahkan jika nantinya didapuk sebagai bupati maupun wakil bupati.

Saat ini, Gatot belum mau membuka elit partai mana saja yang sudah bertemu dengan dirinya, untuk melakukan konsolidasi. Sebab, saat ini masih fokus pada branding diri dan sosialisasi ke masyarakat.

Yang jelas, pastinya sesuai dengan PKPU yang baru, tidak bisa mengusung secara mandiri. “Saat ini masih lihat respon masyarakat dulu. Intinya kan tinggal bagaimana masyarakat melihat. Tujuannya kan sama untuk membangun bangsa khususnya Kabupaten Berau,” tegasnya.

Dengan pengalamannya duduk sebagai salah satu wakil rakyat di legislatif, Atila merasa mampu dan siap diuji untuk bisa memimpin Berau. Bahkan, dirinya juga sudah memiliki 8 program unggulan jika nanti maju sebagai kepala daerah.

“Yang menjadi catatan, jika nanti saya terpanggil, tentu yang harus dibereskan salah satunya ketidakseimbangan antara APBD dan PAD Berau, itu saja dulu,” tutupnya.(lya/jun)

TAG:

Share

TRENDING

Berita Populer

Berita Lainnya

PT. Media Kaltimtara Times. Media siber yang berbasis di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Kekinian, informatif, dan inspiratif.

Copyright © 2024. Kata Times